Keberadaan drakula atau vampir memang masih menarik untuk diteliti.
Bahkan di tahun 1897, seorang penulis bernama Bram Stoker sukses membuat
sebuah karya novel berjudul Dracula. Tidak hanya itu, film-film yang
bertema drakula atau vampir, seperti Bram Stoker’s Dracula (1992), Buffy
the Vampire Slayer (1992), Interview with the Vampire (1994), atau the
Twilight Saga (2008-2012) juga tak luput dari perhatian masyarakat.
Investigasi-MisteriSebagian
orang percaya, bahwa drakula atau vampir memang benar nyata adanya.
Namun sebagian lagi menganggap bahwa itu hanyalah karya fiksi. Selain
melalui internet, pembahasan tentang drakula ini juga bisa kamu dapatkan
dalam buku Investigasi Misteri karya Ade Candra Prihartono.
Buku Investigasi Misteri ini akan menjawab rasa penasaranmu tentang sosok menakutkan itu lewat berbagai kisah. Mulai dari kisah Violette yang dibangkitkan dari kubur oleh ayahnya, Onryo-hantu yang berusaha membalas dendam kepada kekasihnya, hantu-hantu dari semenanjung Malaya, hingga kutukan Firaun yang memakan korban para peneliti. Asal kamu tahu, kisah-kisah tersebut hadir bukan untuk membuatmu takut. Tapi menantangmu untuk lebih berani.
Tidak ada komentar: